oleh

Ini Alasan Musisi Didi Riyadi Tolak Perpanjang PPKM Darurat

Musisi Didi Riyadi menolak jika kebijakan PPKM Darurat diperpanjang oleh pemerintah. Drummer band Element yang juga pemain sinetron ini i akhirnya mengirim surat terbuka kepada Presiden Joko Widodo.

“Simple aja Pak, sudah pasti banyak yang kena imbasnya terlebih lagi soal perut, banyak yang tidak bisa kerja, tidak bisa menafkahi keluarga,” tulis Didi di Instagram pribadinya, Kamis (15/7/2021).

Baca Juga  Jumlah Pasien di RSDC Wisma Atlet Kemayoran Alami Penurunan

“Perpanjangan PPKM Darurat tidak akan bisa selesaikan wabah, pilihannya seperti buah simalakama, mati karena wabah atau mati karena kelaparan,” sambungnya.

Pria lajang berusia 39 tahun ini menyampaikan tiga poin utama, yakni curahan hati, apresiasi, keprihatinan, serta pendapatnya tentang kondisi negeri saat ini.

Pada poin pertama, Didi Riyadi menuliskan soal dampak yang dialami oleh masyarakat dan pelbagai sektor terhadap pandemi Covid-19.

Baca Juga  PB IDI: Kasus Covid-19 di Wilayah Pulau Jawa Telah Mengalami Penurunan

Pada poin kedua, Didi Riyadi juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang sudah berjuang menangani situasi pandemi Covid-19.

Poin ketiga, Didi menyatakan  penolakan perpanjangan PPKM Darurat di Jawa dan Bali serta usulan-usulan yang diajukan. (*/cr2)

Sumber: siberindo.co