Pandeglang – Pandemi Corona masih belum selesai, mutasi covid-19 dari berbagai negara mulai masuk ke Indonesia. Menanggapi hal tersebut ketua BSMI Kabupaten Pandeglang, dr. Achmad Chubaesy Y, Sp.KFR, M.Kes mengajak kepada seluruh masyarakat agar mengupgrade protokol kesehatan (prokes).
“Mari terus perketat prokes, jalani hidup bersih dan sehat rutinkan berolahraga dan makan makanan dengan gizi seimbang serta istirahat yang cukup”, ungkap dr.huhes yang juga sebagai dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi, di kediamannya, Minggu (6/6).
Menurut pria santun yang akrab disapa dokter hubes ini menyampaikan, bahwa penerapan prokes adalah salah satu kunci paling penting, dalam usaha kita bersama menyelesaikan tantangan pandemi Covid-19 yang sampai hari ini masih belum selesai.
Saya akan berbagi tips mengupgrade prokes lanjut dokter hubes, “agar kita lebih aman ketika harus terpaksa keluar rumah atau saat ada kegiatan”, tuturnya.
Yang pertama jelas dr.Hubes, dengan double masker, yaitu masker bedah dengan masker kain, kenapa harus double, karena menurut penelitian masker bedah dapat memblok 56,1% virus dan masker kain yang sesuai standar tentunya dapat memblok 51,4%.
“Dan ketika disatukan masker bedah yang di kencangkan dan diikat double dengan masker kain akan memblok sekitar 85,4% virus, tapi jika kita pakai masker N95 tidak perlu double ya”, jelas dokter yang juga ketua Humas RSUD Berkah Pandeglang.
Selanjutnya, lanjut dr.Hubes, Usahakan rutin berolahraga, karena tidak ada waktu yang paling tepat untuk berolahraga (saat pandemi-red), kecuali ketika kita melaksanakannya dan menyempatkannya.
“Terakahir adalah, hindari stress dengan perbanyak dzikr pada Yang Maha Melindungi. Semoga kita selalu dalam lindungan Allah subhanahu wa ta’ala Tuhan yang maha esa,”tutup dr.Hubes. (*/cr3)
Sumber: satubanten.com